Tunggu PHO, Proyek Pembangunan Terminal Malili Capai 100 Persen

LUWU TIMUR, BERITALITIM.COM- Proyek pembangunan Terminal Malili yang terletak di Desa Puncak Indah, Kecamatan Malili, Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan, sudah selesai 100 persen dan tinggal menunggu Provisional Hand Over (PHO).

Hal itu disampaikan, Kepala Bidang Perhubungan Laut dan Darat, Dinas Perhubungan Kabupaten Luwu Timur, Anthon kepada wartawan, Senin (28/11/2022).

“Jadi Terminal Malili di bangun menggunakan APBD tahun ini melalui Dinas Perhubungan Luwu Timur dengan anggaran 1,8 miliar” ucap Anthon.

Untuk Terminal Malili, kata Anthon, Terminal Malili tangal 1 Desember di PHO karena sudah selesai 100 persen. Namun, masih ada fasilitasnya yang perlu ditambahkan.

“Terminal Malili masih butuh ruang tunggu penumpang, ruang keberangkatan, loket penjualan tiket, ruang pengelola, ruang makan dan anggaran yang direncanakan tahun depan itu 2 miliar,” jelas Anthon.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini