Tim Verifikasi Lapangan STBM Award Tingkat Nasional Tahun 2023 Melakukan Seleksi di Kabupaten Lutim

BERITALUTIM.COM – Tim verifikasi lapangan (Verlap) Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) Award Tingkat Nasional Tahun 2023 telah mengunjungi Kabupaten Luwu Timur dalam rangka melakukan seleksi verifikasi dokumen ke tahap verifikasi lapangan sekaligus untuk melihat program STBM yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Luwu Timur.

Kabupaten Luwu Timur merupakan salah satu dari empat Kabupaten/Kota yang berada di Provinsi Sulawesi Selatan yang telah berhasil lolos ke tahap verifikasi lapangan STBM Award Tingkat Nasional Tahun 2023.

Rombongan tim Verlap yang dipimpin oleh Ikha Purwandari dari Kementerian Kesehatan RI diterima dengan hangat oleh Bupati Luwu Timur, Budiman. Dalam pertemuan tersebut, Bupati Budiman didampingi oleh Ketua Forum Kabupaten/Kota Sehat (KKS) Luwu Timur, Sufriaty Budiman, dan Staf Ahli Hukum dan Pemerintahan, dr April. Pertemuan berlangsung di Aula Rumah Jabatan (Rujab) Bupati pada Rabu, 20 September 2023.

Budiman menjelaskan bahwa STBM Award bukan sekadar ajang penghargaan, melainkan tujuannya adalah meningkatkan pembangunan sanitasi dengan menyediakan sarana sanitasi berkualitas dan mengubah perilaku sanitasi masyarakat, sehingga dapat mendukung kesejahteraan masyarakat.

“Dengan melibatkan masyarakat secara langsung, kesadaran masyarakat akan meningkat. Kesehatan tidak lagi menjadi tanggung jawab medis dan tenaga kesehatan saja, tetapi masyarakat memiliki peran penting dalam menciptakan lingkungan yang sehat. Kita semua bertanggung jawab untuk membimbing masyarakat agar program ini dapat berjalan dengan baik,” ujar Bupati Budiman.

Bupati Budiman juga mengapresiasi peran Kepala Desa dalam mendukung kelima pilar STBM dan berharap masyarakat akan terus meningkatkan perilaku hidup bersih dan sehat, sehingga Kabupaten Luwu Timur dapat menjadi contoh dalam menerapkan kelima pilar tersebut dalam kehidupan sehari-hari.

Sufriaty Budiman juga menyatakan kebanggaannya karena Kabupaten Luwu Timur menjadi salah satu dari empat kabupaten/kota di Provinsi Sulawesi Selatan yang berhasil lolos ke tahap verifikasi lapangan STBM Award Tingkat Nasional Tahun 2023.

Ketua Tim Verifikasi Lapangan dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI), Ikha Purwandari, menjelaskan bahwa kunjungan mereka bertujuan untuk melanjutkan tahap seleksi dari verifikasi dokumen ke tahap verifikasi lapangan.

“Saya dan rombongan melaksanakan verifikasi lapangan di Kabupaten Luwu Timur untuk mengevaluasi program STBM yang telah dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Luwu Timur,” kata Ikha.

Ikha juga menyatakan rasa bangganya atas program-program yang digencarkan oleh Pemerintah Kabupaten Luwu Timur yang berfokus pada menciptakan masyarakat yang hidup sehat dan bersih.

Selama kunjungan, rangkaian kegiatan tim Verlap meliputi paparan oleh Pokja PKP, diskusi tanya jawab, serta kunjungan ke berbagai lokasi seperti Desa Puncak Indah, SDN 238 Mallaulu, SLTP Negeri 2 Malili, Desa Tabarano Kecamatan Wasuponda, dan Bank Sampah Induk Delima Kecamatan Nuha.

Turut hadir dalam acara tersebut Kepala OPD terkait, Sekretaris Camat Malili, Kepala Desa se-Kabupaten Luwu Timur, Kepala Puskesmas se-Kabupaten Luwu Timur, perwakilan dunia usaha, perwakilan PT. Vale Indonesia, Tbk., dan perwakilan Bank Sulselbar cabang Malili. Semua pihak diharapkan dapat berkolaborasi untuk mewujudkan program STBM Award 2023 dan menerapkan kelima pilar STBM dalam kehidupan sehari-hari masyarakat Luwu Timur.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini