Berita Lutim

Kabar Terbaru Luwu Timur dan Sekitarnya

Cegah Penularan Covid-19, Polres Lutim Pasang Hand Sanitizer di Setiap Ruangan

BERITALUTIM.COM, MALILI —Polres Luwu Timur memasang alat kebersihan cuci tangan dan dilengkapi hand sanitizer di seluruh ruangan kerja.

Hal tersebut dilakukan guna mencegah terkenanya Virus Corona dilingkup Polres Luwu Timur.

Kabag Ops Polres Luwu Timur, Kompol Akbar Andi Malloroang, Kamis (13/08/20), pemasangan alat kebersihan itu sebagai standar protokol kesehatan.

“Ini sebagai upaya antisipasi pencegahan penyebaran covid-19 yang disebabkan oleh virus corona di kalangan anggota Kepolisian dan Tamu,” ungkap Akbar.

Akbar juga menjelaskan, alat kebersihan itu telah dipasang di setiap sudut Pintu ruangan, diantaranya ruangan Kapolres, Wakapolres, ruang Ops, ruang Intel, Sabhara, Reskrim Satlantas dan Ruang Pelayanan lainya.

“Ada sekitar 40 Botol yang terpasang di depan ruangan, khususnya ruangan pemeriksaan dan Ruang tahanan yang selalu didatangi oleh orang dari luar anggota Kepolisian, setiap harinya,” kata Akbar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini