Amran Syam Apresiasi Karateka Lutim Raih Medali Emas

Ketua DPRD Luwu Timur, Amran Syam

BERITALUTIM.COM,MALILI — Ketua DPRD Luwu Timur, Amran Syam memberikan apresiasi kepada salah satu staf DPRD Luwu Timur, Iskandar yang berhasil membawa harum nama baik Kabupaten Luwu Timur di kanca olahraga karate.

Iskandar sukses meraih medali emas setelah menumbangkan lawannya di kejuaraan Bandung Karate Club Open (BKC) Open International Champhionsip. Ajang bergengsi itu berlangsung di Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau, pada tanggal 27 sampai 30 November 2019 lalu.

“Saya selaku ketua DPRD sangat mendukung Iskandar mengikuti even seperti ini, karena sudah membawa nama baik Kabupaten Luwu Timur serta lembaga DPRD,” ucap Amran.

Menurutnya, peran sertanya dalam mengikuti kegiatan itu cukup memberi semangat kepada generasi atlet karateka lainnya dan cabang olahraga di Lutim yang lebih maju, berkembang dan tentunya berprestasi.

Dari hasil yang dicapai itu kata Abang sapaan akrabnya, patut kita berikan penghargaan karena kegigihannya Iskandar sudah menyumbang medali emas untuk daerah ini pada even internasional terbuka tersebut.

“Sekali lagi saya ucapkan selamat, terus berlatih dan berjuang agar bisa jauh lebih baik lagi kedepannya,” harap Amran yang juga memiliki rekam jejak sebagai atlet karate.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini